Home > Review

Kalian Wajib Ban 3 Hero Support Ini Jika Ingin Menang Ranked!

Beberapa hero Support di Mobile Legends begitu menakutkan sehingga sering di ban dalam mode ranked. Keberadaan mereka yang merepotkan dalam pertempuran membuat hero-hero ini menjadi langganan banned.
(Sumber: Screenshot Zaki Mulyono)
(Sumber: Screenshot Zaki Mulyono)

JAKARTA - Dikenal bahwa sebagian besar hero Support dilengkapi dengan kemampuan Crowd Control yang dapat menghambat hero lawan, mencegah mereka melakukan farming atau rotasi dengan lancar. Oleh karena itu, peran hero Support menjadi krusial dalam menentukan hasil kemenangan.

Terlebih lagi, beberapa hero Support di Mobile Legends begitu menakutkan sehingga sering di ban dalam mode ranked. Keberadaan mereka yang merepotkan dalam pertempuran membuat hero-hero ini menjadi langganan banned.

Karena kekuatan mereka yang luar biasa dan dampak yang signifikan dalam permainan jika dimanfaatkan dengan tepat, bahkan beberapa support ditakuti oleh para pemain karena kesulitan yang mereka tampilkan saat dihadapi.

Mengenai hal tersebut, berikut adalah tiga hero support yang harus di ban dalam rank. Siapa saja ketiganya?

1. Diggie

Diggie memiliki kemampuan yang mampu menghilangkan semua efek Crowd Control yang diberikan oleh lawan melalui penggunaan skill Time Journey (Skill 3) miliknya. Meskipun mengalahkan Diggie dianggap mudah, kemampuannya tetap menjadi ancaman serius bagi lawan-lawannya, membuatnya menjadi hero yang cukup merepotkan dalam pertempuran.

Oleh karena itu, Diggie seringkali menjadi target ban pada tier rank Mythic ke atas, karena hero ini sangat menyusahkan.

2. Estes

Estes merupakan salah satu hero Support dengan kemampuan Heal yang sangat hebat. Dengan skill Moonlight Immersion (Skill 1) dan Blessing of Moon Goddess (Skill 3), Estes mampu memberikan heal kepada rekan satu timnya, menjadikannya Estes sangat kuat dalam mempertahankan tim selama pertempuran.

Ketika menghadapi Estes, kamu akan dihadapkan pada tantangan yang sulit untuk mengalahkannya dan rekan setimnya yang memiliki tingkat daya tahan yang tinggi. Oleh karena itu, daripada menghadapi kesulitan tersebut, lebih baik memutuskan untuk melakukan ban terhadap Estes di rank.

3. Angela

Jangan pernah mengabaikan Angela sebagai hero support di rank, karena dia bisa menjadi sangat merepotkan. Terutama jika tim lawan memiliki hero meta dan dipasangkan dengan Angela, situasinya bisa sulit karena keduanya bekerja sama dengan sangat baik dan dapat menciptakan kesulitan untuk menghadapinya.

Angela memiliki kemampuan yang sangat hebat. Melalui skill Heartguard (Skill 3), Angela dapat menyatu dengan tubuh hero satu tim selama beberapa saat. Selama periode tersebut, dia dapat menggunakan skill tanpa kehabisan Mana. Oleh karena itu, Angela dapat menjadi hero yang sangat berbahaya jika dimainkan oleh pemain yang mahir.

Nah, itulah tiga Hero Support yang disarankan untuk di ban saat bermain dalam mode ranked. Dari ketiga hero diatas pakah ada hero favorit kalian?

Ikuti kami di Instagram & TikTok @foreveresports.id agar kamu dapat mengetahui info terbaru seputar Esports di Tanah Air dan Luar.

× Image