Inilah 3 Hero Counter Novaria: Mage yang Ditakuti dan Menyebalkan
JAKARTA - Novaria, seorang hero mage yang sangat merepotkan, mempunyai serangkaian skill yang menyebalkan. Dengan magic damage yang tinggi, Novaria mampu membunuh musuh dengan mudah. Untuk itu penting bagi kalian mengetahui hero-hero yang dapat mengcounter Novaria ini, terutama karena mage ini dapat memberikan damage yang sangat tinggi di late game.
Sebagai hero mage, Novaria memiliki skill yang membuatnya istimewa dibandingkan mage yang lain. Dengan kemampuan ultimate-nya, Astral Echo, Novaria memiliki keunggulan untuk membuka map dan mendeteksi keberadaan musuh.
Siapa saja hero yang dapat megcounter Novaria, simak baik-baik.
1. Harley
Harley menjadi counter pertama yang efektif untuk Novaria. Sebagai hero hybrid dengan peran Assassin/Mage, Harley mampu menjadi mimpi buruk bagi Novaria.
Harley memang memiliki efek burst yang mematikan bagi Mage. Novaria dapat dilibas oleh Mage yang memiliki kemampuan untuk menghancurkan hero squishy dengan cepat. Kemampuan blink dari skill kedua milik Harley membuktikan dirinya sangat berguna untuk mengatasi skill kedua Novaria yang relatif lambat. Saat dikombinasikan dengan ultimate-nya, Harley dapat dengan cepat membunuh Novaria dalam waktu singkat.
2. Kaja
Salah satu hero yang mampu menjadi counter efektif terhadap Novaria adalah Kaja. Kemampuan crowd control-nya mampu menghentikan pergerakan musuh. Kemampuan Divine Judgment dari Kaja memiliki potensi untuk membuat musuh terdiam selama hampir 2 detik. Pada saat tersebut, Novaria menjadi rentan dan dapat segera di-pick off. Meskipun jangkauan serangan Novaria tergolong cukup jauh, Kaja tetap mampu memberikan kejutan dengan menggunakan flicker atau lightning bomb.
3. Lolita
Kemampuan skill 2 dari Lolita mampu menggagalkan serangan apa pun yang diberikan oleh Novaria berkat adanya perisai yang muncul. Tidak hanya sebagai bentuk pertahanan, perisai tersebut juga dapat dijadikan sebagai serangan balik yang menjadi bumerang bagi Novaria.
Melalui ultimate-nya, Lolita juga memiliki kemampuan untuk memberikan efek slow dan stun kepada Novaria. Dengan demikian, Lolita bersama dengan anggota tim lainnya dapat membunuh Novaria dengan lebih efektif.
Itu tadi adalah 3 hero yang efektif sebagai counter ketika berhadapan dengan Novaria di MLBB. Tentu saja, masih ada beberapa hero lain yang bisa digunakan tergantung pada strategi dan preferensi masing-masing pemain.
Ikuti kami di Instagram & TikTok @foreveresports.id agar kamu dapat mengetahui info terbaru seputar Esports di Tanah Air dan Luar.